Lebih Sehat Mana Sih Makan Apel dengan Kulit atau Dikupas?

Lebih Sehat Mana Sih Makan Apel dengan Kulit atau Dikupas?

Kalo kalian makan apel nih, kalian #timdikupas atau #timpakekulit nih? (*emang ada ya tim-tim beginian?)

Sebenernya sah-sah aja gengs, meski kedua cara makan apel ini masih diperdebatkan. Ada yang bilang, kulit apel punya banyak manfaat. Tapi ada juga yang bilang kalo kita harus ngupas kulit apel dulu, takutnya banyak pestisida dan lilin yang masih menempel.

Terus mana yang lebih sehat, makan apel yang dikupas atau makan apel dengan kulitnya?

Kalian makan apel dengan atau tanpa kulitnya nih? (albanyuu.org)

Beberapa orang emang memilih mengupas kulit apel karena nggak mau ambil risiko soal kandungan zat berbahaya yang melekat di kulitnya. Padahal nih, ada banyak manfaat yang bisa kalian dapet kali makan apel dengan kulitnya juga.

Dikutip dari Kompas.com, simak deh keuntungan yang bisa kalian dapet kalo kalian makan apel sama kulitnya juga. Ya nggak dikupas gitu.

1. Ada banyak nutrisinya

1. Ada banyak nutrisinya Padahal ada banyak nutrisi di kulit apel (sheknows.com)

Apel ukuran besar dengan kulit yang kalian makan mengandung 116 kkal energi, 5,4 gram serat, 239 miligram kalium, 10 miligram vitamin C, 4,9 mikrogram vitamin K, dan 120 IU vitamin A.

Kalo kulitnya kalian kupas, ya nutrisinya nggak ilang sih. Jumlahnya aja yang berkurang. Kalo kalian mengonsumsi apel lengkap dengan kulitnya, tubuh kalian akan memperoleh 332% lebih banyak vitamin K.

Kalian juga dapet 115% lebih banyak vitamin C, 20% kalsium yang lebih banyak, dan 142% vitamin A yang lebih banyak juga.

2. Mengurangi risiko kanker

2. Mengurangi risiko kanker Efeknya bagus loh, mengurangi risiko kanker (timeandate.com)

Kulit apel ternyata punya banyak manfaat untuk mengurangi risiko beberapa jenis kanker loh. Temuan ini didapat dari sebuah penelitian soal pengaruh ekstrak kulit apel terhadap pertumbuhan beberapa jenis kanker.

Penelitian itu menemukan bahwa ekstrak kulit apel gala punya potensi paing besar dalam mencegah kanker. Kenapa? Karena kulit apel mengandung sejenis protein yang disebut maspin. 

Protein ini bekerja dengan menghambat pembentukan pembuluh darah di sekitar tumor. Dan ... bisa mencegah sel kanker menyebar juga.

Meski penelitian ini masih perlu dikaji lebih lanjut, efek melawan kanker yang terdapat dalam ekstrak kulit apel tergolong kuat.

3. Menjaga kesehatan sendi

3. Menjaga kesehatan sendi Kesehatan sendi kita akan terjaga (rd.com)

Manfaat lain dari kulit apel adalah mengurangi gejala dan nyeri kronis pada penderita gangguan sendi. Sebuah penelitian menunjukkan, mengonsumsi kulit apel secara rutin selama 2-12 minggu bisa meningkatkan gerak sendi yang tadinya terbatas menjadi lebih baik.

Hal ini disebabkan karena kulit apel sangat kaya akan antioksidan. Kandungan antioksidan dalam kulit apel malah lebih banyak dari daging buahnya gengs.

Itu dia kenapa kita lebih disarankan untuk makan apel dengan kulitnya. Senyawa antioksidan ini berperan langsung pada sel tubuh dengan melindunginya dari radikan bebas dan inflamas, atau peradangan.

4. Sumber serat

4. Sumber serat Sumber serat yang berguna banget buat kesehatan kita (healthline.com)

Kalo kalian nggak pernah makan apel sama kulitnya, ya gapapa sih. Tapi ada baiknya, kalian bisa makan juga deh kulitnya. Soalnya, mengupas kulit apel justru akan menghilangkan jumlah serat yang tadinya sebesar 5,4 gram jadi 2,8 gram aja.

Jumlah itu hampir setara dengan setengah dari kandungan serat total pada apel.

Serat kan nutrisi penting yang diperlukan untuk menjaga kelancaran pencernaan. Nutrisi yang termasuk dalam karbohidrat kompleks itu juga bisa mengurangi risiko sembelit, diabetes, irritable bowel syndrome, hingga kanker usus besar.

Jadi mulai sekarang, ayolah makan apel dengan kulitnya juga. Ada banyak manfaatnya kok buat kesehatan kita.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"