Khasiat Buah Tomat, Si Kecil Merah Berjuta Manfaat

Khasiat Buah Tomat, Si Kecil Merah Berjuta Manfaat

Mengkonsumsi buah tomat dengan rutin, memiliki khasiat yang baik bagi tubuh. Tomat mengandung lycopene yang merupakan pigmen karotenoid yang menyehatkan tubuh melalui beberapa cara. Dalam skala besar tomat telah membantu masalah penyakit berbahaya, tingkat kematian dan obesitas yang kerap dialamin masyarakat modern.

Tomat juga dikenal mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Khasiat buah tomat termasuk meningkatkan penglihatan, mencegah permasalahan perut, serta mengurangi resiko hipertensi. Belum lagi manfaat lainnya bagi penderita diabetes, masalah kulit, dan infeksi saluran kemih. Lebih detil lagi, artikel ini akan membahas sembilan alasan mengapa kalian perlu menambah buah tomat kedalam menu makan sehari-hari.

Buah tomat (erabaru.net)

1. Mencegah Kanker

Tomat adalah sumber kuat antioksidan dan vitamin C yang membantu melawan radikal bebas melawan kanker. Kandungan lycopene yang tinggi pada tomat membantu mencegah kanker.

2. Melindungi Jantung Anda

Tomat mengandung kolin, potassium, serat dan vitamin C yang membantu meningkatkan fungsi jantung. Asupan kalium yang tinggi efektif dalam mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. Inilah salah satu khasiat terbaik dari buah tomat .

3. Mencegah Diabetes

Kandungan serat yang tinggi pada tomat membantu menurunkan risiko diabetes. Makanan kaya serat dalam tomat membantu dalam mengelola kadar insulin.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"