Kacamata Anti Radiasi, 5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Beli

Kacamata Anti Radiasi, 5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Beli

Kacamata anti radiasi adalah jenis kacamata yang bisa membantumu untuk menjaga kesehatan mata. Terutama bagi kamu yang tiap hari menatap layar kaca, eh layar laptop untuk bekerja.

Kacamata Anti Radiasi

Sebenarnya gak cuma buat laptop aja sih gengs. Kacamata anti radiasi ini mencakup semua gadget. Baik laptop, tablet maupun handphone kamu.

Menatap layar digital terlalu lama dan dengan intensitas yang tinggi bikin mata gampang lelah. Gak cuma hati yang gampang lelah, mata juga. Namanya digital eye strain. Makanya kacamata anti radiasi menjadi penting.

Kacamata anti radiasi (zoomhitskin.com)

Digital eye strain adalah masalah pada mata yang menimbulkan beberapa keluhan seperti mata kering, berair, merah, tegang, penglihatan berbayang hingga sakit kepala. Jadi gak nyaman deh.

Untuk menjaga mata dari kelelahan dan tegang ada yang namanya aturan 20-20-20. Kalau kamu udah menatap layar gadget selama 20 menit maka istirahatkan mata dengan menatap sejauh 20 kaki selama 20 detik.

Yah, tapikan suka lupa ya kalau udah asyik stalking gebetan. Jadi ya solusi lainnya pakai kacamata anti radiasi.

Sebelum kamu beli kacamata anti radiasi, ini 5 hal yang wajib kamu tahu. Biar gak salah beli terus menyesal di kemudian hari.

1. Kualitas lensa dipengaruhi lapisan anti reflektif

Kacamata antiradiasi bisa mencegah digital eye strain dengan adanya dua lapisan khusus. Lapisan ini yang gak ada di kacamata biasa.

Pertama adalah lapisan anti reflektif kacamata radiasi yang berfungsi untuk mengurangi silau dari layar gadget. Pengurangan silau ini merupakan cara untuk mengurangi ketegangan mata. 

Kualitas kacamata anti radiasi sangat dipengaruhi oleh lapisan anti silau ini pada lensa.

Lapisan kacamata anti radiasi selanjutnya adalah tint. Merupakan unsur putih pada warna yang membuat suatu warna semakin muda atau pucat. Kacamata anti radiasi memiliki fitur tint untuk meningkatkan kontras pada layar dan menyaring ketidaknyamanan pada spektrum cahaya.

Kacamata anti radiasi ada lapisan khususnya (haircutinspiration.com)

2. Harganya tidak selalu mahal kok

Kacamata anti radiasi dibanderol mulai dari harga Rp 200 ribu hingga Rp 300 ribu. Ada juga kacamata anti radiasi dengan harga di bawah Rp 100 ribu bahkan mencapai lebih dari Rp 1 juta.

Semua tergantung dengan kulaitas lensa. Sesuaikan dengan kemampuan kantong ya gengs.

3. Gak punya efek samping

Tenang aja gengs kacamata anti radiasi gak ada efek sampingnya kok. Semakin berkualitas semakin aman untuk digunakan. Semakin canggih teknologi pelapisan ion yang canggih sehingga bisa menghalau radiasi elektromagnetik.

Lensa mengandung bahan anti radiasi yang dapat menyerap gelombang mikro frekuensi rendah dan menghilangkan gejala seperti demam, sakit kepala, kelelahan dan kekeringan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"