Inilah Manfaat dan Bagaimana Cara Membuat Minuman Detoks

Inilah Manfaat dan Bagaimana Cara Membuat Minuman Detoks

Detoksifikasi atau lebih dikenal dengan detoks merupakan proses membuang racun yang sering dikaitkan sebagai upaya menjaga kualitas kesehatan tubuh. Salah satu metode detoksifikasi yang populer adalah mengonsumsi minuman detoks dengan komposisi yang terbuat dari bahan alami.

Cara membuat minuman detoks ini sebenarnya cukup mudah dan bisa dilakukan sendiri. Tapi sebelum itu, ada baiknya untuk mengetahui lebih dulu apa itu minuman detoks serta manfaatnya.

Apa Itu Minuman Detoks?

Minuman Detoks (KlikDokter)

Sudah banyak kreasi minuman detoks yang dikonsumsi masyarakat. Mulai dari infused water, kombinasi jus buah dan sayuran, serta minuman yang terbuat dari rempah-rempah.

Jenis minuman detoks juga dinilai rendah kalori sehingga aman dan direkomendasikan untuk yang sedang menjalani diet sebagai pengganti minuman tinggi gula atau soda.

Proses detoks sebenarnya tidak selalu mengonsumsi minuman khusus. Kamu dapat mengimbangi dengan metode lain yang tujuannya sama yaitu membantu membersihkan racun dalam tubuh.

Manfaat Minuman Detoks

Ada banyak jenis makanan dan minuman yang setiap hari dikonsumsi manusia. Selain itu, paparan zat kimia berbahaya bisa dikatakan tidak dapat dihindari dalam kehidupan sehari-hari. Berbagai unsur zat kimia yang kerap ditemui itu sebenarnya berpotensi memberi efek buruk pada kesehatan apabila dibiarkan menumpuk di tubuh begitu saja.

Sesekali melakukan detoks dengan minum minuman sehat sangat penting supaya tubuh terhindar dari kelebihan racun. Dilansir dari Healthline, Selasa (19/10/2021) minuman detoks memiliki banyak manfaat. Di antaranya:

- Menurunkan berat badan

- Menghilangkan racun dalam tubuh

- Menyeimbangkan pH tubuh

- Meningkatkan kesehatan pencernaan

- Menambah fungsi kekebalan tubuh

- Memperbaiki suasana hati

- Menambah energi dalam tubuh

- Memperbaiki tekstur kulit sehingga lebih sehat

 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"