Taukah kalian apa itu Carpal Tunnel Syndrome? Mungkin nggak banyak dari kalian yang tau. Padahal penyakit ini juga bahaya dan mengganggu aktivitas loh.
Nah, di sini kalian akan membaca tentang edukasi carpal tunnel syndrome. Dengan begitu, kalian bisa tau gimana cara mencegah penyakit CTR ini.
1. Apa sih carpal tunnel syndrome itu?
Carpal Tunnel Syndrome (evidentlycochrane.net)
Ini merupakan kondisi yang bikin tangan kalian kesemutan, mati rasa, nyeri, dan lemah. Melansir Alodokter, sindrom ini terjadi saat saraf pergelangan tangan terhimpit dan ketekan.
CTS atau sarpal tunnel syndrome bisa terjadi kalo lorong karpal di pergelangan tangan jadi sempit karena jaringan di sekelilingnya membengkak. Lalu, menekan saraf median.
2. Penyebab carpal tunnel syndrome
Carpal tunnel syndrome (alodokter.com)
Ada berbagai penyebab sindrom ini. Bisa jadi karena faktor keturunan. Lalu, penyakit tertentu kayak diabetes, hipotiroidisme, obesitas, dan gagal ginjal bisa jadi salah penyebabnya.
Kemudian, cedera pada tangan kayak terkilir, dislokasi sendi, keretakan tulang, juga bisa menekan saraf median sehingga timbul CTS.
Carpal tunnel syndrome sendiri kerap dialami mereka yang sering lakuin aktivitas dengan tangan. Misalnya, kayak main alat musik, merajut, menggambar, atau memakai gergaji mesin. Jadi, buat kalian yang sering aktivitas dengan tenang, hati-hati ya!