Ubi jalar mengandung sekitar 86 kkal kalori dan 1,6 gram protein dalam setiap 100 gram. Itu alasan mengapa ubi jalar baik dikonsumsi untuk orang yang sedang menjalani diet.
Brokoli
Jika kamu tak ingin repot mengolah atau memasak bahan makanan, brokoli adalah pilihan yang tepat. Dengan cara dikukus atau direbus, brokoli sudah bisa kamu santap sebagai pengganti nasi. Sayuran ini mengandung vitamin C, serat, dan juga kalori yang cukup untuk menambah energi dalam satu hari penuh.
Selain deretan makanan pengganti karbohidrat di atas, kamu juga bisa memilih mengkonsumsi kacang-kacangan, singkong, dan kubis sebagai pengganti nasi. Yuk mulai diet sehat hari ini!