Banyak orang yang ketika mengolah jagung, membuang bagian rambut halusnya yang berwarna kuning keemasan. Padahal, rambut jagung (stigma maydis) punya banyak sekali manfaat buat kesehatan. Di dalamnya terkandung protein, karbohidrat, kalsium, magnesium, minyak atsiri, alkaloid, tanin, flavonoid dan sebagainya,
Apabila dikonsumsi dalam bentuk teh atau suplemen, rambut jagung dapat membantu mengatasi diabetes hingga hipertensi lho. Nggak hanya itu, ia juga punya banyak manfaat lain seperti berikut ini.
1. Mengontrol gula darah
Yup, rambut jagung ternyata cukup ampuh buat menurunkan kadar gula darah yang menjadi gejala utama penyakit diabetes.
2. Mengatasi peradangan
Peradangan yang disebabkan oleh penyakit kronis, seperti jantung juga bisa teratasi dengan mengkonsumsi ekstrak rambut jagung. Terlebih, ia memiliki kandungan magnesium dan mineral yang penting banget untuk mengontrol peradangan tubuh.
3. Mencegah kerusakan akibat radikal bebas