Apa Penyebab Kedutan Mata Kanan Atas? Ini Penjelasannya Menurut Medis

Apa Penyebab Kedutan Mata Kanan Atas? Ini Penjelasannya Menurut Medis

Banyak orang sering mengalami kedutan mata kanan atas. Primbon  atau kepercayaan Jawa mengartikan hal ini sebagai pertanda akan beberapa hal, mulai dari keberuntungan hingga berita duka.

Dalam dunia medis, kondisi ini disebut dengan orbikularis myokymia dan bisa dijelaskan secara logika. Kedutan di mata kanan atas disebabkan oleh kontraksi spontan di kelopak mata. Biasanya, kedutan juga dirasakan sampai ke area dekat alis.

Penyebab Kedutan Mata Kanan Atas Menurut Medis (via KlikDokter)

Menurut ahli, terjadinya kontraksi spontan di mata kanan atas bisa disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu:

1. Mata yang lelah karena terlalu lama menatap layar ponsel atau komputer

2. Kurang istirahat karena pikiran sedang stres

3. Terlalu banyak mengkonsumsi kafein, rokok, atau alkohol

4. Iritasi mata

5. Kekurangan sejumlah nutrisi, khususnya magnesium

6. Tubuh sedang melepas histamin karena terpapar alergen

7. Kondisi mata yang kering

8. Efek samping setelah mengkonsumsi obat tertentu



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"