7 Cara Move On Dari Pacar yang Udah Nggak Cinta Lagi

7 Cara Move On Dari Pacar yang Udah Nggak Cinta Lagi

Istilah move on bukan berarti kamu beranjak sepenuhnya. Dan, meninggalkan sekaligus. Kamu bisa meyakinkan dirimu sendiri. Dan, ini dia 7 cara move on dari pacar.

1. Yakinlah, bahwa kamu adalah orang yang terlalu berharga untuk tidak dicintai

1. Yakinlah, bahwa kamu adalah orang yang terlalu berharga untuk tidak dicintai Source: Generationarise.

Terkadang, kamu sendiri ngerasa rendah diri dan memaksakan hubungan yang udah nggak sehat lagi. Caranya move on , kenali hubungan pacaran kalian. Kalo udah nggak hangat seperti dulu, segera ambil keputusan.

Cinta memang bukan satu-satunya ukuran dalam hubungan pacaran. Tapi, kalo kamu ngerasa nggak ada cinta lagi dari pacarmu? Ya, kenapa kamu harus melankolis dan mengorbankan perasaanmu sendiri. Hargai perasaanmu ya. 

2. Menerima segala keputusan

2. Menerima segala keputusan Source: Gobagi.

Keputusan adalah sebuah pengorbanan. Keputusan pertama, masih tetap pacaran. Disini kamu berkorban dua kali lipat. Karena kalo pacar udah nggak cinta lagi, kamu setidaknya punya ekspektasi untuk membuatnya mencintaimu lagi. Keputusan kedua, ketika putus maka kamu akan marah, sedih, terpuruk. Dan itu normal. 

Keputusan yang diambil adalah keputusan dengan segala pertimbangan terbaik. Jadi, jangan terlalu berlarut dengan kesedihan ya. Yakinlah, kamu adalah orang yang berharga.

3. Pahamilah, bahwa kamu dan pacarmu berhak bahagia

3. Pahamilah, bahwa kamu dan pacarmu berhak bahagia Source: Self.

Ya, untuk apa terus mempertahankan hubungan yang membuat kalian berdua nggak bahagia lagi. Kamu yang masih mencintai mantan pacarmu dan mantan pacarmu yang udah nggak bahagia sama kamu? Melepaskan bukan berarti akhir segalanya. 

Dengan melepaskan, kamu bisa meraih kebahagiaanmu. Ayo, move on

4. Jujur dan terima hubungan sudah berakhir

4. Jujur dan terima hubungan sudah berakhir Source: Rd.

Mungkin terlihat egois, tapi tetap berhubungan juga tidak akan menjadikanmu lebih baik. Perasaan nggak ikhlas memang akan terus menghantui sebelum atau sesudah hubungan berakhir. Awalnya memang sedih. Tapi kamu butuh waktu untuk menyembuhkan luka.

5. Jangan kasihani mantan pacarmu

5. Jangan kasihani mantan pacarmu Source: Rd.

Kamu butuh mengatasi kesedihanmu dan melanjutkan hidupmu. Pun dengan mantan pacarmu. Jadi, jangan kasihani dia. Dia punya cara untuk mengatasi hidupnya. Dan kamu? Harus punya cara untuk move on dari kesedihanmu.

6. Siap mengatasi perasaanmu sendiri

6. Siap mengatasi perasaanmu sendiri Source: Marcandangel.

Sendiri adalah cara yang lebih mudah untuk memperbaiki dirimu sendiri. Dengan begitu, kamu bisa berefleksi dan bisa lebih mengenal dirimu sendiri. 

Disela waktu, carilah kesibukan untuk meningkatkan kualitas dirimu. Misalnya, menggeluti hobi. Atau, sesekali manjakan dirimu sendiri dengan memperbarui penampilan. Dengan begitu, kamu siap move on dari masa lalu yang mengungkungmu.

7. Ceritakan perasaanmu dan jangan pernah bertemu lagi

7. Ceritakan perasaanmu dan jangan pernah bertemu lagi Source: Addiction.

Cara untuk move on dari mantan pacar adalah jujur pada diri sendiri tentang hal-hal terbaik yang sudah kamu lakukan untuk hubungan kalian. Ceritakan pada orang terdekat. Dengan membagi kesedihan, artinya kamu tahu cara untuk beranjak dari kesedihan.

Lalu, sama sekali jangan pernah bertemu. Ini memberi kesempatan untukmu memutus lingkaran setan yang membuatmu semakin terpuruk. 

Pahamilah, bahwa kehidupan sedang bekerja. Bahwa kamu harus menutup lembaran lama, dan membuka pengalaman baru. 

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"