Malang dan sekitarnya belakangan ini memang menjadi perhatian para turis karena banyaknya obyek wisata untuk dikunjungi. Selain pantai yang indah dan wahana rekreasi menawan di berbagai wilayah, ada banyak tempat wisata tipis-tipis yang bisa kamu kunjungi, bahkan ketika kamu baru menginjakkan kaki di stasiun Kota Malang .
Lokasi-lokasi ini bisa jadi pilihan saat kamu ingin melepas lelah usai perjalanan jauh, menghabiskan waktu saat menunggu jemputan kerabat atau teman, atau sekedar ingin menjelajahi suasana Malang. Kamu bisa menempuhnya dengan jalan kaki dan dijamin takkan menghabiskan banyak uang. Berikut beberapa di antaranya:
Taman Trunojoyo
Setelah keluar dari stasiun, kamu akan menemukan Taman Trunojoyo persis di seberang jalan. Lokasi ini ditandai dengan patung Singo Edan yang menjadi ikon Kota Malang. Di sana kamu bisa menemukan air mancur, permainan anak, bahkan perpustakaan kecil. Jangan khawatis soal makanan karena di area ini banyak sekali penjual yang menunggu untuk didatangi pengunjung.
Alun-Alun Tugu