Menengok Cantiknya Air Terjun, Produk Industri Rumahan hingga Seni dan Budaya di Desa Wisata Sesaot

Menengok Cantiknya Air Terjun, Produk Industri Rumahan hingga Seni dan Budaya di Desa Wisata Sesaot
Wisata Air Terjun Semporonan di Hutan Sesaot, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, NTB (Liputan6.com)

Siapa nih, yang pengen atau sudah pernah wisata ke Lombok? Hamparan laut dengan air yang biru di kepulauan Sunda Kecil atau Nusa Tenggara tersebut emang punya daya tarik tersendiri yang bisa membuat wisatawan selalu ingin kembali mengunjunginya.

Perlu kamu tahu juga kalau wisata di lombok nggak cuma Gili Trawangan dan Gunung Rinjani, lho. Baru-baru ini, ada sebuah Desa Wisata yang mulai populer bernama Desa Wisata Sesaot.

Desa Wisata Sesaot keluar sebagai juara empat sebagai desa wisata terbaik kategori CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability) di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia atau ADWI 2021. Desa ini berada di Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Dilansir dari Liputan6.com, Kamis (3/2/2022), desa wisata ini memiliki potensi alam yang cantik dan jadi salah satu wisata pusat rekreasi masyarakat (Purekmas). Ada pula beragam atraksi wisata yang ditawarkan di Desa Wisata Sesaot.

Beberapa destinasi wisata di desa ini meliputi Taman Miring, Camping Ground Vetong Hill dan Bukit Khasri. Desa Wisata Sesaot juga punya sejumlah air terjun yang cantik, seperti Air Terjun Tibu Sendalem, Air Terjun Tembiras dan Air Terjun Tibu Goa. Dengan banyaknya pilihan, tentu kamu bisa pilih salah satunya, saat libur panjang tiba.

Selain itu, Desa Wisata Sesaot juga menyediakan camping ground dan Bumi Perkemahan Bukit Khasri Wisatawan yang datang bisa berkemah dengan harga mulai Rp15 ribu.

Kalau kamu dari luar kota dan ingin bermalam tanpa kemah, di desa ini juga tersedia homestay dengan memanfaatkan lahan atau rumah masyarakat. Bagi wisatawan yang ingin menjelajah Desa Wisata Sesaot lebih lama, dapat menginap di homestay yang tersedia.

Sesaot juga memiliki produk hasil UMKM atau kelompok industri rumahan. Ini berperan aktif dalam mengembangkan potensi yang dimiliki desa guna menunjang perekonomian.

Produk Industri Rumahan

Produk Industri Rumahan Produk Industri Rumahan Desa Wisata Sesaot (Indonesian Travel)

Salah satu industri rumahan adalah KUBe "Waroh Maju Bersama" yang menghasilkan ragam olahan, sebut saja keripik ubi ungu, pare, ubi madu, dodol nangka, dodol pisang, manisan rumput laut, pisang sale, rengginang, dan lainnya. Sederet olahan ini bisa didapatkan dengan harga mulai Rp10 ribu aja. Wow, murah banget!

Ada pula kelompok Gula Aren "Pade Girang" yang bergerak di bidang pengolahan gula aren. Produknya bisa wisatawan dapatkan dengan harga mulai Rp17 ribu.

Lebih lanjut, ada kelompok "Hany Creative" yang bergerak di bidang pengolahan limbah menjadi hiasan berupa bunga. Produk hasil olahan ini dijual mulai Rp25 ribu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"