Disebut Mirip Lombok, Ini 3 Wisata Pantai di Pulau Nias yang Nggak Boleh Dilewatkan

Disebut Mirip Lombok, Ini 3 Wisata Pantai di Pulau Nias yang Nggak Boleh Dilewatkan

Nggak cuma Bali, namun sejumlah wisata pantai di Pulau Nias juga wajib dikunjungi karena pesonanya yang menawan. Bahkan salah satu pantainya disebut mirip dengan pantai di Lombok, lho. Wah, wajib masuk wish list perjalanan selanjutnya nih.

Seperti yang diketahui, Nias merupakan salah satu pulau di Indonesia yang terletak di sebelah barat Sumatera. Pulau dengan luas wilayah sekitar 5.625 km persegi ini memiliki berbagai obyek wisata menarik, seperti diving, surfing, lompat batu, dan rumah tradisional.

Nah, kalau kamu berkunjung ke Pulau Nias, kamu wajib berkunjung ke destinasi wisata pantai berikut ini agar pengalaman travelingmu semakin lengkap. Ke mana saja? Mari kita simak beberapa rekomendasi berikut ini!

1. Pantai Gawu Soyo

1. Pantai Gawu Soyo Wisata Pantai di Pulau Nias (via Tempat Wisata)

Destinasi wisata pantai di Pulau Nias yang pertama adalah Pantai Gawu Soyo. Sama seperti pantai di Lombok, Nusa Tenggara Barat, pantai yang berlokasi di Desa Ombolata, Kecamatan Afulu, Nias Utara ini merupakan satu-satunya pantai di Sumatera yang memiliki pasir berwarna pink. Pantai ini termasuk pantai dengan pemandangan yang masih asri karena belum banyak terjamah wisawatan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"