Kegiatan seru yang bisa dilakukan berikutnya adalah pesta baca buku dengan anak-anak. Ajak mereka memilih cerita-cerita yang menarik dan nikmati waktu bersama sambil membaca. Jika kamu membacakan buku untuk anak, jangan lupa terapkan teknik membaca Read Aloud disertai berbagai ekspresi bercerita agar cerita semakin seru dan hidup.
3. Membuat Teater Boneka
Anak-anak suka drama. Kamu bisa membuat mini teater boneka dari kardus dan membuat cerita bersama mereka. Agar lebih seru, ajak anak-anak memadukan pakaian yang ada untuk menjadi kostum karakter cerita yang dipilih.
4. Belajar tentang Alam