Udah Mulai Ngantor? Yuk Bikin Bekal Nasi Goreng Jagung Ayam yang Enak dan Praktis Ini!

Udah Mulai Ngantor? Yuk Bikin Bekal Nasi Goreng Jagung Ayam yang Enak dan Praktis Ini!

Siapa nih yang udah mulai full ngantor, sekolah, atau kuliah? Saat harus kembali beraktivitas di luar rumah, kita dituntut untuk bisa melakukan semuanya dengan cepat. Salah satunya adalah saat memasak. Hal tersebut bertujuan agar pengeluaran makan di luar nggak makin bengkak. Selain itu, dengan memasak sendiri, maka kita akan bisa memastikan asupan makanan yang ditelan bersih dan sehat.

Di sisi lain, jika harus membuang banyak waktu untuk memasak, maka pekerjaan lain bisa jadi kacau. Untuk itu, disarankan agar kamu memasak makanan yang mudah dan simpel. Contohnya, nasi goreng.

Nasi goreng khas Indonesia sangat beragam dan identik dengan penggunaan kecap manis. Namun, bagi kamu yang bosan dengan nasi goreng kecap biasa yang gitu-gitu aja, bisa mencoba nasi goreng jagung. Nasi goreng jagung ini dimasak dengan daging paha ayam yang empuk. Bahan nasi goreng ini juga sederhana, cocok untuk sarapan atau jadi bekal makan ke kantor.

Simak resep nasi goreng jagung ayam berikut, yuk!

Resep Nasi Goreng Jagung Ayam

Bekal Praktis ke Kantor, Nasi Goreng Jagung Ayam (Fimela.com)

Bahan-Bahan:

- 1 buah jagung manis, rebus, sisir kasar

- 3 porsi nasi putih

- 1 buah paha ayam atas bawah, buang tulangnya, potong dadu

- 2 butir telur, kocok lepas bersama 1/8 sdt garam

- 1 sendok kecap asin

- 1 1/2 sendok teh garam

- 1/2 sendok teh merica bubuk

- 1 batang daun bawang, iris halus

- 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:

- 8 butir bawang merah

- 2 siung bawang putih

Cara Membuat Nasi Goreng Jagung Ayam:

1. Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukkan daging ayam dan aduk sampai warnanya berubah.

2. Sisihkan bumbu. Tuang telur kocok, masak orak-arik. Masukkan nasi dan jagung, lalu aduk rata.

3. Tambahkan garam, merica, dan kecap asin. Aduk rata dengan api kompor besar. Terakhir masukkan daun bawang, aduk rata. Koreksi rasanya hingga sesuai selera. Jika sudah, angkat dan sajikan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"