Tahu Isi Sayur, Gorengan yang Cocok untuk Takjil atau Lauk Buka Puasa

Tahu Isi Sayur, Gorengan yang Cocok untuk Takjil atau Lauk Buka Puasa

Gorengan menjadi makanan yang tidak lepas dari menu buka puasa. Selain bakwan sayur, tahu isi menjadi salah satu gorengan favorit masyarakat Indonesia untuk menu berbuka puasa. Tahu isi ini bisa disajikan sebagai tajkil atau camilan serta lauk makan ketika berbuka puasa.

Tahu isi biasanya diisi dengan sayuran sederhana seperti kol, taoge, dan juga wortel. Isian tersebut dimasak terlebih dulu dengan bumbu supaya rasanya lebih gurih dan menambah kenikmatan. Sebelum digoreng, tahu isi pun dibalur tepung agar tekstur luarnya garing dan renyah.

Kalau ingin mencoba membuatnya di rumah, ikuti resep tahu isi sayur berikut ini!

Ilustrasi Tahu Isi Sayuran (Pikiran Rakyat)

Resep Tahu Isi Sayur

Bahan-Bahan:

- 10 buah tahu pong atau tahu biasa yang digoreng sampai berkulit, keluarkan isinya

- 1 buah wortel, parut kasar

- 3 lembar kol, iris halus

- 50 gram taoge

- 1 batang daun bawang

- 3 siung bawang merah, haluskan

- 2 siung bawang putih, haluskan

- Garam, merica, dan kaldu bubuk sesuai selera

Bahan Pencelup (aduk rata):

- 3-4 sdm tepung terigu

- 1 sdm tepung maizena

- 1/2 sdt bawang putih bubuk atau bawang putih yang dihaluskan

- 1/2 sdt ketumbar bubuk

- Garam, merica, dan kaldu sesuai selera

- Air secukupnya

Cara Membuat Tahu Isi Sayur:

1. Tumis bawang merah dan bawang putih halus sampai wangi. Masukkan semua bahan untuk isian, masak sampai matang. Matikan api lalu dinginkan terlebih dahulu.

2. Masukkan isian tadi ke dalam tahu pong yang sudah diberi lubang sampai penuh. Celupkan ke dalam adonan tepung sampai tertutup rata.

3. Panaskan minyak, goreng sampai matang. Sajikan selagi hangat lengkap dengan cabai rawit atau saus sambal.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"