Waktu kecil mungkin banyak dari kita makan roti tawar dengan isian mentega dan meses. Atau beli es krim dengan toping meses, atau juga beli martabak manis coklat dengan taburan meses yang berlimpah.
Meses yang terbuat dari coklat ini sangat digemari anak-anak, selain karna rasanya yang manis meses juga punya varian warna selain coklat seperti putih dan warna-warni.
Jadi di mana dan kapan meses ditemukan pertama kali? Yuk lihat sejarah meses yang berikut ini!
Meses ditemukan pertama kali di Belanda. Meses dikenal dengan nama hagelslag di Belanda. Meses (hagelslag) ini sudah umum digunakan anak-anak dan orang dewasa di Belanda sebagai taburan roti untuk makan pagi. Ternyata orang Belanda sudah memakannya selama berabad-abad.
Pada tahun 1400-an, orang Belanda menaburkan biji adas manis di atas biskuit renyah yang disebut roti rusk. Kemudian pada tahun 1800-an taburan biji adas manis warna-warni ini menjadi produk komersial yang disebut muisjes.