Selain Drama, Barbeque dari Korea Banyak Dijual di Indonesia

Selain Drama, Barbeque dari Korea Banyak Dijual di Indonesia

Udah lama sih produk hasil dari Korea masuk ke Indonesia. Filmnya digandrungi anak muda. Musik pop Korea didengarkan sepanjang waktu. Sekarang, restoran ala Korea banyak hadir di Indonesia.

Berdasarkan artikel pendek di FastCasual, pendapatan restoran Korea meningkat 120% di Amerika Serikat. Berdasarkan riset dari NPD, dalam setahun terakhir ini masakan khasnya mulai digandrungi. 

Pertumbuhan pendapatan dari restoran yang menjual barbeque Korea. Diduga akan meningkat secara global.

Rasa pedas yang khas layak jika memang jadi tren. K-BBQ atau Korean barbeque terjual habis di tempat makan kasual khas masakan Asia dan restoran. Pilihan rasa manis, asin dan sebagainya bisa disetarakan dengan burger dan tacos. 

Bulgogi (bigoven.com)

Dagingnya sih bisa milih. Bisa daging sapi, babi, atau ayam. Ada yang di panggang dengan arang atau pemanggang gas. Alat pemanggang disediakan di setiap meja yang memesan Korea barbeque. Yang paling populer di Indonesia sih galbi dan bulgogi. 

Bulgogi biasa dibuat dari daging sirloin atau tenderloin. Sebelum dimasak, dagingnya dibumbui dengan campuran saus kedelai, gula, sesame oil, bawang putih dan lada. Secara tradisional sih dipanggang di dalam griddles atau kubah berlubang. Tetapi sekarang banyak dijual dengan pan pemanggang. 

Galbi dibuat dari daging rusuk. Dibumbui dengan saus kedelai, air, bawang putih, gula dan irisan bawang bombay. Katanya, kalo dipanggang pake arang rasanya akan lebih enak. 

Galbi (asianinspirations.com.au)

Satu lagi macam K-BBQ yang dijual restoran Korea di Indonesia. Jumulleok adalah steak dengan daging yang dipotong kecil-kecil. Bumbunya cuma tiga, sesame oil, garam dan lada. Kalo nggak dibumbui disebut gogigui. Tekstur dagingnya juicy. 

Buat pendamping, barbeque ala Korea ini dihidangkan bersama salad. Salad terbuat dari bawang bombay hijau, sayuran segar seperti selada, mentimun dan lada. Cara makannya yang ala Korea. Dengan membungkus daging panggang dengan selada, pajoeri dan ssamjang. 

Cara makan bulgogi ala Korea (seriousseats.com)

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"