Resep Membuat Ayam Karaage, Menu Istimewa Favorit Keluarga

Resep Membuat Ayam Karaage, Menu Istimewa Favorit Keluarga
Resep Membuat Ayam Karaage, Menu Istimewa Favorit Keluarga (Parapuan)

Cara Membuat:

1. Bersihkan daging ayam dengan air bersih terlebih dahulu. Lalu potong paha ayam filet menjadi beberapa bagian kecil.

2. Setelah itu, masukkan potongan daging ke dalam wadah, lalu marinasi dengan jahe, bawang putih, kecap asin, minyak wijen, lada, dan kaldu bubuk. Diamkan selama kurang lebih 3 jam di kulkas atau biarkan semalaman agar bumbu meresap dengan sempurna.

3. Campurkan tepung serbaguna, tepung maizena, lada, dan kaldu bubuk ke dalam wadah yang cukup besar. Kemudian, masukkan potongan paha ayam yang sudah dimarinasi ke dalam wadah.

4. Balurkan ayam ke dalam tepung sambil dicubit agar hasilnya lebih maksimal. Pastikan permukaan ayam tertutup tepung secara sempurna, lalu sisihkan dalam wadah. 

5. Jika semua ayam sudah dibaluri tepung, panaskan minyak goreng dalam wajan menggunakan api sedang. Gunakan cukup banyak minyak sampai merendam ayam saat menggoreng.

6. Setelah itu, masukkan potongan ayam dan goreng setengah matang. Matikan kompor dan angkat ayam, lalu dinginkan ayam sebentar.

7. Panaskan kembali minyak goreng dengan suhu tinggi. Goreng kembali ayam setengah matang tadi hingga berubah warna menjadi kecokelatan dan matang sempurna.

8. Pastikan pada proses penggorengan kedua ini kamu tidak menggoreng ayam terlalu lama agar daging tidak kering. Kalau sudah matang sempurna, matikan api, lalu sajikan ayam karaage bersama salad dan sepiring nasi hangat.

Gampang banget kan? Yuk, coba bikin ayam karaage sendiri di rumah. Selamat memasak!



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"