Inovasi Pengolahan Salak Biar Ga Ngerepotin Nia Ramadhani, Heheu~

Inovasi Pengolahan Salak Biar Ga Ngerepotin Nia Ramadhani, Heheu~
Asinan salak (BacaResepDulu.com)

Asinan Salak

Gimana kalau inovasi pengolahan salak kita olah jadi asinan, gimana ya rasanya?

Bahan-bahan:

2 kg salak yg asem manis sepet

1/4 gula pasir

10 Cabai merah keriting

5 cabai rawit

6 Sendok makan cuka

Gula merah

Garam

Langkah

Kupas salak kemudian belah jadi 2 buang bijinya cuci bersih

langkah memasak :

Rebus cabai merah

Blender cabai merah yg sudah direbus dan cabai rawit

Rebus air sesuai selera lalu masukkan cabai blender dan garam gula cuka gula merah biarkan sampai mendidih

Setelah mendidih matikan api biarkan agak dingin

Saring supaya biji cabai tidak mengotori

Masukkan salak simpan dalam kulkas deh~

Resep By: Melly

Pie Salak (pojok pitu)

Pie Salak

Inovasi banget kalau salak dijadikan sebagai pie.Kamu kudu cobain deh~

Bahan-bahan:

1 kg salak (potong dadu)

8 sdm gula putih (kalau mau lbh manis bisa di tambahin)

3 batang kayu manis kecil (yg bubuk juga bisa)

secukupnya Air

Telur secukupnya (untuk perekat)

secukupnya Kulit pangsit

Minyak goreng secukupnya (untuk menumis)

Langkah Pembuatan:

Siapkan wajan, masukan air, gula dan kayu manis masak sampai mengental, lalu masukan salak masak sampai gula meresap ke salak nya

Sesudah meresap angkat dan tunggu sampai dingin, sesudah dingin

Ambil kulit pangsit masukan isian nya dan rekatkan dengan telur (aku padat kan dengan garpu juga biar semakin rapet)

langkah memasak:

Siapkan wajan, masukan minyak sampai panas lalu masukan pie goreng sampai kecoklatan, sudah kecoklatan angkat dan siap di sajikan

Enak banget buat temen ngeteh atau ngopi

Nb : jika kebanyakan bisa di bekuin juga loh, jadi kalau ga ada cemilan lagi bisa goreng lagi.

Resep By: Yeni Septiani

Bolu Salak Panggang (cookpad.com)

Bolu Salak Panggang

Gimana rasanya bolu dari bahan dasar salak ya? Dipanggang lagi? Dari pada penasaran baca resepnya aja deh.

Bahan-bahan:

6 buah salak (ambil dagingnya saja)

4 butir telur ayam

5 sendok makan gula pasir

10 sdm tepung terigu

2 sdm susu bubuk putih

1 sdt SP

1/2 sdt backing powder

1/2 sdt vanilla bubuk

100 gr mentega dicairkan

Langkah Pembuatan:

Cairkan mentega,Sisihkan ? blender daging salak, sisihkan.

Siapkan bahan di loyang : telur,gula dan SP. Mixer dengan kecepatan tinggi sekitar 10 menit sampai warna menjadi putih. Lalu masukkan tepung terigu, BP, vanilla,susu bubuk dengan kecepatan rendah saja. Sampai tercampur semua lalu matikan mixer.

Panaskan oven dengan api kecil

Di adonan tadi masukkan salak yg sudah di blender dan mentega cair lalu aduk sampai tercampur dengan rata. Tuang kedalam loyang yg telah di olesi mentega.

Panggang kurang lbh 35-40 menit sesuai oven kalian. Sesekali dicek agar tidak gosong.

Jika sudah matang. Silahkan beri topping sesuai selera. Tanpa topping pun sudah enak.

Siap sajikan deh.

Resep By: emma



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"