Dokter Beberkan Rahasia YouTuber Mukbang Cantik Ini Tetap Langsing Meski Makan 10 Porsi Sekaligus

Dokter Beberkan Rahasia YouTuber Mukbang Cantik Ini Tetap Langsing Meski Makan 10 Porsi Sekaligus
Penjelasan Dokter Seo Jae Gul Soal Tubuh Tzuyang Tidak Gemuk (YouTube)

Kalau makanan dikirim terlalu cepat ke usus, tubuh tidak dapat menyerap makanan dengan baik, termasuk nutrisinya. Tzuyang sendiri pernah menceritakan di masa lalu bahwa ususnya tidak dalam keadaan sehat seutuhnya. Itulah sebabnya dia sering terlihat berlari ke kamar mandi sambil makan. 

Menurut Seo Jae Gul, ini bisa menjadi sinyal bahwa usus tidak menyerap nutrisi makanan dengan baik. Meski begitu, setiap orang punya jenis perut yang berbeda tergantung tingkat metabolisme, bobot serta proses pencernaan. Maka dari itu, dokter Seo Jae Gul menekankan pentingnya memahami tubuh sendiri.

"Kita tidak tahu apa yang terjadi di dalam tubuh kita saat kita makan banyak. Ada orang yang berat badannya naik karena terlalu banyak menyimpan makanan tapi ada orang yang mengeluarkan makanan dengan muntah atau diare. Jangan iri dengan mukbang dan cari tahu tipemu seperti apa dan makanlah sesuai tipemu," pungkas dokter Seo Jae Gul.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"