Bahasa daerah di Indonesia masih banyak digunakan hingga saat ini. Bahkan orang-orang pun masih menggunakan bahasa daerah masing-masing di berbagai platform media sosial. Dan ada juga yang mengumbar kemesraan menggunakan ungkapan dari daerah asal. Kamu yang nggak mengetahui artinya pasti bakalan gagal paham deh.
Sedangkan kalian yang memiliki pasangan dari daerah tertentu, pasti sering mengalami kesulitan saat dirinya berbincang dengan kawan yang berasal dari daerah sama. Oleh karena kebingunan itu, kalian pun ingin menyenangkan hati pasangan dengan sedikit berujar menggunakan bahasa daerahnya.
Tapi apa mau dikata, belajar bahasa memiliki satu kesulitan tersendiri. Terlebih untuk kamu yang sama sekali tidak pernah mengetahui atau mendengar ungkapan bahasa daerah itu. Pusing tujuh keliling tentunya.
Melihat kesulitan itu, hal paling sederhana yang bisa kamu lakukan adalah mencari ungkapan daerah yang bisa pas digunakan sebagai panggilan sayang untuk pacar. Nggak sulit kan pastinya. Tinggal buka-buka sedikit kamus bahasa daerah, atau bisa juga kalian browsing Google.
Salah satu bahasa daerah yang banyak digunakan adalah bahasa Sunda. Bahasa daerah Jawa Barat ini pasti sering kamu dengar juga, kan? Kalo di Kota Pelajar, biasanya mahasiswa sering dengar pengguna bahasa ini di Warmindo. Sedang untuk daerah lain, mungkin bisa kalian pengguna bahasa ini di berbagai lingkungan. Mulai dari jalanan, perkantoran, hingga warung-warung di pinggir jalan.
Mengingat banyaknya orang Sunda yang menyebar di berbagai daerah, tentu ada kemungkinan jika kamu memiliki pasangan dari daerah tersebut. Oleh karena itu, nggak perlu kamu tanya-tanya teman atau buka kamus secara online.
Bila tanya teman, biasanya berakibat fatal. Kamu bisa dikerjain tau... apalagi kamu gak tahu maknannya dan langsung disampaikan begitu saja kepada pasangan. Cukup baca artikel ini hingga selesai, dan kamu bisa tentukan panggilan sayang untuk pacar apa yang pas disampaikan kepada pujaan hati.
Nyai/Nyi
Panggilan sayang ini bisa digunakan untuk suami kepada istri. Selain itu bisa juga digunakan oleh orang tua kepada anak perempuan.