Indonesia tidak pernah kehabisan bahan makanan, sumber daya alam yang melimpah membuat masyarakat Indonesia tidak pernah kehabisan akal untuk membuat makanan gengs/melestarikan makanan jaman dulu.
Buktinya banyak makanan jadul (jaman dulu) yang masih eksis hingga sekarang. Rasanya pun masih sama gengs, maka tak heran jika makanan tersebut hingga kini masih populer.
Bagi kalian, ada nih beberapa menu sarapan makanan tradisional yang hingga kini masih hits. Menu sarapan yang terdiri dari kue-kue manis hingga gurih ini, masih banyak ditemui di pasar tradisional lhoo.
Menu sarapan tradisional apa saja yak kira-kira, yuks langsung saja kita lihat gengs
1. Getuk
Getuk (resephariini.com)
Makanan yang terbuat dari singkong yang kemudian dikukus lalu dihaluskan ini, menjadi primadona oleh sebagian masyarakat Jawa khususnya Yogyakarta dan Solo sebagai menu sarapan lhoo gengs.
Getuk ini dibuat dengan tambahan gula dan pewarna makanan, agar terlihat menarik. Saat penyajianya pun makanan ini ditaburi kelapa parut yang sudah dikukus. Getuk sendiri mempunyai tekstur yang lembut dan rasa yang manis legit.
Wahh..mantep nih gengs, dijamin lezat. Maknyuss
2. Klepon
Klepon (resephariini.com)
Makanan yang terbuat dari tepung beras ketan ini, salah satu jajanan pasar favorit banyak orang nih gengs. Bentuknya yang bulat-bulat dengan bagian permukaannya dibalur kelapa parut ini, sangat nikmat dikonsumsi gengs.
Klepon biasanya diisi dengan gula merah yang akan meleleh saat direbus. Makanan ini juga biasa disajikan dengan alas daun pisang.
Buat kalian yang penasaran, langsung saja deh ke pasar cari klepon. Rasakan sensasinya yak gengs, awas tumpeh-tumpeh gula merahnya.
3. Ongol-ongol
Ongol-ongol (cdn2.tstatic.net)
Makanan ini terbuat dari tepung sagu aren yang kemudian dicampur dengan air dan gula merah. Tekstur ongol-ongol ini kenyal dan rasanya manis khas gula jawa.
Biasanya makanan ini disajikan dengan dibalur kelapa parut gengs. Cocok nih sebagai menu sarapan kalian gengs.