Cara Masak Sayur Asem Jakarta, Isi Liburan dengan Masak Kuy

Cara Masak Sayur Asem Jakarta, Isi Liburan dengan Masak Kuy

Di mana pun tempat tinggal kamu, selama masih di dalam Pulau Jawa, tentu mengenal olahan sayur yang disebut sayur asem. Khas Indonesia banget deh makanan ini.

Meskipun berbeda, biasanya bahan-bahan yang digunakan hampir sama. Bahan-bahan itu antara lain, nangka muda, belimbing sayur, kacang panjang, nangka muda, melinjo, labu siam, dan asam jawa. Beberapa tempat sering juga menambahkan jagung ke dalam menu sayur asem.

Kalo kita santap, rasa asam dan manis bakal memenuhi lidah. Maka dari itu, biasanya sayur asem sangat nikmat kalo disajikan bersama ikan goreng atau lalapan. Selain itu, sambal nggak boleh ketinggalan.

Seperti yang sudah disebutkan di awal, cara masak sayur asem berbeda-beda di setiap daerah. Oleh karena itu, mulai dari cita rasa serta isiannya pun pasti berbeda.

Sayur asem Jakarta (hellosehat.com)

Kalo kamu seorang yang doyan berburu jajanan atau kuliner daerah, sayur asem mungkin wajib dimasukan dalam daftar makanan wajib coba. Mengapa? Biar bisa tahu perbedaan olahan dari satu daerah dengan daerah lainnya.

Dan di artikel ini, kita akan membahas cara masak sayur asem Jakarta. Penasaran bagaimana caranya dan bahan-bahan yang dibutuhkan? Simak aja, bray.

Resep Sayur Asem Jakarta

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan: 

 - 2 cm lengkuas yang dimemarkan

 - 3 sendok makan kacang tanah

 - 2 lembar daun salam

 - 1000 ml air bersih

 - 4 sendok makan air asam jawa

 - 6 batang kacang panjang

 - 5 lembar daun kol, iris besar-besar

 - 2 buah jagung manis, potong jadi 3 bagian

 - 10 buah kulit melinjo

 - 1 buah labu siam, potong bentuk kotak

 - 16 lembar daun melinjo

Sayur asem (hellosehat.com)

Bumbu Sayur Asem: 

 - Gula dan garam secukupnya

 - 5 siung bawang merah 

 - 1/2 sendok teh terasi

 - 3 siung bawang putih

 - 1 sendok gula merah

 - 3 buah cabe merah

Cara Masak Sayur Asem Jakarta: 

 - Pertama-tama, rebus terlebih dulu air di dalam panci hingga mendidih. Lalu, masukan sayuran yang teksturnya keras seperti kacang tanah, jagung manis, dan kulit melinjo. Diamkan beberapa saat sampai sayur matang.

 - Setelah itu, masukkan semua bahan bumbu sayur asem yang sudah dihaluskan. Aduk sampai rata.

Sayur asem Jakarta (resepmedia.com)

 - Masukkan lengkuas dan daun salam ke dalam air rebusan. Lalu, masukkan sayuran lainnya. Diamkan beberapa saat. 

 - Tambahkan air asam, sedikit garam dan gula, aduk sampai rata. Diamkan sebentar dan sayur asam Jakarta siap untuk disantap.

Nah, itulah cara masa sayur asem Jakarta yang bisa kamu coba sendiri di rumah. Langsung terapkan aja, ya.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"