Atasi Insomnia dengan Beberapa Jenis Buah Ini, Cobain Deh Gengs

Atasi Insomnia dengan Beberapa Jenis Buah Ini, Cobain Deh Gengs
Konsumsi pisang (smily.id)

1. Pisang

Buah pisang mengandung kadar kalium dan magnesium yang tinggi. Kandungan tersebut mempunyai khasiat sebagai penenang otot alami yang dapat membuat istirahat kalian jauh lebih nyaman, terutama saat tidur. Tak hanya itu saja, karbohidrat dalam pisang dapat meningkatkan rasa kantuk.

Nah, jika kalian merasa sedikit lapar sebelum tidur, baiknya mengupas dan mengkonsumsi pisang dahulu yak.

2. Ceri

Konsumsi ceri dengan cara di jus, karena jus ceri mengandung melatonin tingkat tinggi yang mampu mengatur hormon do otak kalian. Sebuah studi menunjukkan, bahwa minum jus asam ceri dapat meningkatkan kualitas tidur pada orang yang menderita insomnia.

Penelitian ini menemukan bahwa orang dewasa yang hanya mengkonsumsi delapan ons jeruk ceri dua kali sehari, pada saat tidur akan mendapatkan waktu tambahan tidur selama 985 menit.

3. Beri

Buah beri, jenis blueberry, blackberry dan raspberry semua itu mengandung tingkat antioksidan yang sangat tinggi. Antioksidan ini dapat melindungi kalian dari tekanan gangguan tidur yang dapat menyebabkan oksidasi dalam tubuh.

Pada intinya, mengkonsumsi buah yang kaya akan antioksidan sebelum tidur, dapat membantu mengurangi stres fisik kalian secara keseluruhan, hal tersebut memungkinkan kalian untuk tidur lebih nyenyak.

4. Kiwi

Buah dengan warna hijau dengan rasa manis ini, ternyata dapat membantu seseorang agar mudah tertidur pada malam hari.

Sebuah penelitian, menyebut mengkonsumsi dua buah kiwi dalam kurun waktu satu jam sebelum tidur dapat mengurangi insomnia sebanyak 30 persen. Bagaimana? cukup ampuh bukan?

5. Nanas

Nah, yang terakhir adalah nanas, buah satu ini tinggi akan kandungan melatoninnya. Dalam sebah penelitian menemukan bahwa setelah makan nanas, penanda melatonin dalam tubuh dapat meningkat setidaknya 266 persen.

Hal tersebut berarti, jika kalian mengkonsumsi nanas pada malam hari, akan membantu kalian untuk tidur lebih cepat.

Insomnia hilang, badan fresh abis tidur (kompasiana.com)

Nah, bagaimana gengs tertarik untuk mencobanya? Konsumsi rutin setiap mau tidur yak gengs. Selamat mencoba.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"