Makanan khas Sunda ini terdiri dari berbagai sayuran rebus, ditambah tempe, dan bakwan, yang kemudian diberi bumbu kacang. Biasanya untuk menyempurnakan menu ini, penjual akan memberikan pelengkap kerupuk udang.
8. Tahu Tek
Tahu Tek adalah makanan khas Surabaya. Berbeda dengan makanan Indonesia yang berbumbu kacang lain. Kuliner tahu tek memadukan saus kacang dengan petis yang juga salah satu makanan khas Jawa Timur. Dengan perpaduan saus kacang dan petis, menu Tahu Tek jadi menu yang khas dan otentik.
9. Tahu Gimbal
Tahu gimbal merupakan makanan khas Semarang Jawa Tengah. Berbeda dengan makanan bersaus kacang lain yang menggunakan saus kacang yang kental dan agak halus, tahu gimbal menggunakan saus kacang yang agak kasar dan tidak terlalu kental. Ia juga menggunakan gimbal urang atau bakwan udang yang jadi jagoannya menu ini.
Kalau favoritmu yang mana ges?