Kue kering ini juga tidak kalah lezat dan gurihnya dibandingkan kue kering lainnya. Kue kacang tanah adalah sejenis kue kering yang berbahan dasar kacang tanah dengan berbagai varian bentuk, seperti bentuk bulat, hati, ataupun bulan sabit yang diatasnya diolesi kuning telur lalu kemudian dimasukan ke dalam oven hingga bewarna kuning keemasan dan gurih. Selain gurih, kue ini juga digemari karena rasa manis dan tekstur kacangnya yang sedikit kasar.
5. Semprit Sagu
Teksturnya renyah dan lembut serta meleleh di mulut menjadikan kue semprit sagu sebagai jajanan favorit saat Lebaran. Kue kering lebaran ini terbuat dari tepung terigu dengan tekstur yang khas serta bercita rasa manis serta legit. Jadi enggak heran kalau banyak orang akan mengisi toples mereka dengan kue semprit sagu ini.