Mendengar sebutan tempat wisata tentu yang terbayang adalah tempat dengan keindahan. Namun berbeda untuk tempat wisata di Indonesia yang terkenal dengan kisah horornya. Bukannya senang, justru kamu akan jadi tegang.
Beberapa tempat wisata di Indonesia memang sengaja menawarkan wisata angker. Bahkan ada yang dijadikan sebagai tempat uji nyali. Kalau kamu penasaran, merangkum dari berbagai sumber berikut ini beberapa tempat wisata yang terkenal dengan kisah horornya.
1. Desa Trunyan
Pernah mendengar tentang Desa Trunyan yang berada di kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali. Di desa ini, jenazah orang meninggal bukannya dikubur di dalam tanah, tapi justru diletakkan di bawah pohon taru menyan.
Untungnya Pohon Taru Menyan ini mengeluarkan aroma wangi, sehingga bisa menghilangkan bau busuk dari jenazah tersebut. Setelah menjadi tulang, maka tulang-tulang manusia tersebut disusun sehingga menciptakan keseraman tersendiri.
2. Lawang Sewu