Kesurupan biasanya terjadi di tempat-tempat angker dan mistis. Justru tempat keramaian seperti bioskop ternyata menjadi salah satu lokasi kesurupan. Beberapa kali ada seorang wanita yang diketahui mengalami kesurupan saat sedang menonton film horor di bioskop.
Tentu kejadian kesurupan itu bikin geger seluruh penonton di bioksop. Menonton jadi terganggu dan tidak fokus saat mengetahui ada orang yang histeris menangis tanpa sebab. Berikut ini ada beberapa kejadian kesurupan yang terjadi di bioskop.
Yang terbaru adalah ketika penonton asal Bandung, Jawa Barat menyaksikan film horor Iblis dalam Kandungan. Penonton wanita itu tiba-tiba berteriak histeris dan menangis ketika sedang menonton film tersebut. Beberapa penonton di sekitarnya berusaha untuk menenangkannya.
Dilansir dari Detikcom, produser film tersebut, Johansyah Jumberan memberikan pernyataan soal kejadian tersebut. Ia mengatakan kesurupan yang terjadi di bioskop itu bukan settingan atau gimmick semata untuk menarik perhatian orang menyaksikan film tersebut.
“Aku kaget dengar berita ini. Film horor kan sebenarnya buat tontonan hiburan. Semoga nggak ada lagi kejadian ini di bioskop lain. Maaf kalau film Iblis dalam Kandungan seseram itu,” ungkap Johansyah. Kesurupan itu pun menjadi viral di TikTok karena rasa keingintahuan warganet.
Setahun yang lalu juga ada salah satu wanita penonton film Conjuring 3 yang kesurupan dalam bioskop. Terlihat penonton studio menjadi panik dan meminta pihak bioskop memberhentikan tayangan film sesaat. Kejadian tersebut terjadi 30 menit sebelum film berakhir.
Kemudian di tahun 2017 juga ada peristiwa menggemparkan ketika salah seorang penonton kesurupan saat menyaksikan film Mereka yang Tak Terlihat. Film yang dibintangi Sophia Latjuba itu memang menyeramkan. Alhasil pihak bioskop membubarkan penonton saat terjadi kesurupan.