Larangan Buang Kotoran
Para pendaki gunung biasanya buang air kecil dan air besar di gunung. Namun Gunung Jayawijaya ini punya larangan soal buang air sembarangan, khususnya buang air besar. Sebab pendaki yang berani buang air besar di Jayawijaya dianggap tidak menghormati arwah leluhur yang menghuni Jayawijaya. Disarankan jika merasa ingin buang air besar, untuk ditahan sementara.
Menjaga Sikap
Selain larangan buang air besar, ada misteri Gunung Jayawijaya yang sampai sekarang masih dipercaya kebenarannya tentang menjaga sikap. Menjaga sikap dan sopan santun memang harus dilakukan saat berada di gunung. Jangan sampai, karena tidak menjaga sikap penghuni gunung bisa mengganggu, hingga jadi tersesat atau nyawa bisa melayang.