Wow! 5 Merek Terkenal Ini Ternyata Dulunya Jualan Produk Berbeda, Nokia Dan Samsung Paling Gak Disangka

Wow! 5 Merek Terkenal Ini Ternyata Dulunya Jualan Produk Berbeda, Nokia Dan Samsung Paling Gak Disangka

Beberapa dari kamu pasti pernah mendengar seseorang beralih profesi ataupun orang yang punya pekerjaan yang sangat berbeda dari jurusannya saat kuliah. Rupanya ini tidak hanya terjadi pada individu saja. Hal itu juga terjadi pada dunia bisnis. Ada banyak merek terkenal yang mengambil langkah besar mengikuti adaptasi perubahan pasar dan terus berkembang.

Bahkan, merek besar yang saat ini terkenal dengan produk unggulannya dulunya pernah menawarkan produk yang jauh berbeda dari yang dijualnya saat ini. Apa sajakah merek itu? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa merek besar yang dulunya menjual barang yang berbeda. 

Nintendo - Produksi Kartu

Nintendo - Produksi Kartu Perusahaan Nintendo (Anehdidunia.com)

Sekarang ini, Nintendo Co., Limited terkenal sebagai perusahaan elektronik konsumen yang memproduksi video game terbesar di dunia bila dilihat dari pendapatan. Tapi tahukah kamu? Perusahaan yang berkantor pusat di Kyoto, Jepang ini awalnya memproduksi kartu Hanafuda. 

Perusahaan yang dibangun sejak 23 September 1889 oleh Fusajiro Yamauchi ini sempat mengembangkan beberapa perusahaan lain dalam bidang usaha taksi, hotel, jaringan TV sampai makanan. Tapi sayangnya, usaha yang dirintisnya ini gagal.

Sejak Olimpiade 1964, penjualan kartu main juga ikut turun yang menyebabkan harga saham perusahaan anjlok. Singkat cerita pada tahun 1974, Nintendo berpindah kembali ke industri video games seiring dengan perkembangan teknologi digital dan meraih kesuksesannya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"