Wah, Rich Brian Bakal Gelar Pameran Keren di Jakarta, Ini Fakta-Faktanya

Wah, Rich Brian Bakal Gelar Pameran Keren di Jakarta, Ini Fakta-Faktanya

Seperti kalian tau, baru-baru ini Rich Brian merilis album terbarunya yang bernama "The Sailor". Album keduanya ini digarap bareng Bekon & The Donuts, 1Mind, dan Frank Dukes.

Buat ngerayain rilis albumnya, pihak Spotify mengumumkan "The Sailor Experience", pameran yang bakal diadain di Jakarta. Pameran ini bakal mempertunjukkan riwayat pribadi bintang rap yang berada di naungan 88rising ini.

Melansir dari The Jakarta Post, pameran bakal diadain di Gudang Garam Art Warehouse, Cilandak Jakarta Selatan. Acaranya akan berlangsung dari 8 hingga 10 Agustus. FYI, pameran ini gratis, loh.

Pengunjung bisa punya kesempatan menjelajah cerita dan kenangan-kenangan di balik lagu-lagu "The Sailor". Pokoknya, dateng ke pameran ini waktu kalian nggak akan sia-sia.

Rich Brian (genius.com)

Sepanjang pameran, pengunjung bakalan disuguhi galeri visual. Tiap lagu di albumnya bakal terasa hidup dengan catatan suara nan eksklusif dari Rich Brian sendiri. Wah, keren banget ya!

Selain itu, ada film dokumenter pendek menampilkan behind the scene Rich Brian yang belum pernah kalian liat. Kalian bakal tau gimana Rich Brian saat kerja di studio, bikin video klip, dan selama konser.

Nggak cuma itu doang, pamerannya bakal nampilin perdana sinematik Rich Brian dalam sebuah narasi singkat "Rich Brian Is The Sailor". Film pendek ini siap untuk bikin kalian takjub.

"The Sailor Experience" oleh Spotify ini adalah manifestasi fisik dari album baru saya, yang menceritakan kisah saya sebagai seorang penjelajah dari pengalaman hidup masa lalu saya sendiri. Saya ingin berbagi pengalaman ini dengan penggemar saya, yang saya harap akan terinspirasi untuk tetap termotivasi dan gigih," kata Rich Brian dalam sebuah pernyataan, melansir dari The Jakarta Post.

Rich Brian (complex.com)

Seperti diberitakan sebelumnya, album "The Sailor" mengisahkan tentang dirinya dan juga tentang cerita para imigran yang berani keluar ke dunia baru untuk mencari kesempatan hidup yang lebih baik.

Proses rekaman album Rich Brian ini dilakukan lebih dari setahun. Tiga tempat penggarapan video klip ini ialah New York, Los Angeles, dan Jakarta.

Bagaimana menurut kalian? Apakah kalian tertarik untuk dateng ke pamerannya di Jakarta?

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"