Viral Kisah Suku Vadoma Afrika yang Punya Kaki Seperti Burung Unta

Viral Kisah Suku Vadoma Afrika yang Punya Kaki Seperti Burung Unta

Ada sebuah suku yang cukup unik, dimaa para warganya memiliki kaki seperti kaki burung unta. Etnis ini dikenal dengan sebutan suku Vadoma, yang lokasinya berada di wilayah Kanyemba bagian utara Zimbabwe.

Akibat kondisi langka tersebut, penduduk asli Vadoma akhirnya tidak diperbolehkan untuk menikah di luar kelompok mereka. Hal itu untuk mencegah agar kondisi tersebut tidak menyebar ke suku lainnya.

Kondisi inilah yang juga membuat mereka sulit berjalan dan berlari. Tetapi dikatakan jika mereka justru lebih ahli dalam memanjat pohon. 

Gambaran para suku Vadoma di utara Zimbabwe (via kompas)

Dari aturan yang berlaku di sana, suku Vadoma punya sejarah inses alias perkawinan darah sehingga hal ini menyebabkan para keturunannya memiliki cacat fisik langka.

Lantas, apa kondisi medis yang sebenarnya dialami oleh warga suku Vadoma di Zimbabwe?

Warga suku Vadoma yang memiliki 'kaki burung unta' memiliki kondisi medis Ectrodactyly. Kelainan genetik sangat langka tersebut dapat mempengaruhi pertumbuhan kaki yang mirip dengan burung unta.

Menurut Rare Disease, kondisi ini juga bisa terjadi di tangan yang disebabkan oleh kondisi dominan autosomal dan mutasi tunggal pada kromosom 7. Dan umumnya, para pengidap ectrodactyly juga mengalami gangguan pendengaran.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"