Topi Milik Hitler dan Barang-barang Pribadi Petinggi Nazi Dilelang, Laku?

Topi Milik Hitler dan Barang-barang Pribadi Petinggi Nazi Dilelang, Laku?

Nazi berdiri pada tahun 1933 silam dan pernah berjaya di Tanah Eropa. Tapi, kejahatan Nazi membuat banyak orang di sana gak mau mengingat-ingat lagi.

Yap, Nazi disebut-sebut telah membuat Eropa menjadi tanah dengan sejarah kelam. Hingga akhirnya partai yang dipimpin Adolf Hitler ini bubar pada tahun 1945.

Adolf Hitler ketika menguasai Paris (reddit.com)

Nah tahun ini, topi yang pernah digunakan Hitler semasa hidupnya dilelang. Acara lelang topi Hitler ini digelar oleh Balai Lelang Hermann Historica, Munich, Jerman.

Bukan cuma topi Hitler aja gengs, sejumlah barang pribadi milik para petinggi Nazi pun ikut dilelang. Mulai dari pakaian, buku, dan masih banyak lagi barang pribadi lainnya.

Mengingat kejahatan Nazi yang begitu besar di Eropa, banyak orang yang tak ingin mengingatnya lagi. Terus, apa topi Hitler dan barang-barang pribadi lainnya itu laku?

Ini nih topi Hitler yang dilelang di Jerman (unionleader.com)

Topi Hitler sendiri dikabarkan telah laku terjual dalam acara lelang tersebut. Topi Hitler itu ditebus dengan harga 50.000 euro, setara dengan Rp777 juta gengs!

Sementara barang-barang pribadi milik kekasih Hitler, Eva Braun, juga laku terjual dengan harga 10.500-an euro, sekitar Rp164 jutaan. Fantastis.

Dikutip dari CNN Indonesia, seorang pembeli pun berani membayar buku karya Hitler "Mein Kampf" hingga Rp650 juta! Buku itu juga pernah dimiliki orang kedua Nazi setelah Hitler, Hermann Wilhelm Goring.

Selain topi Hitler tadi, ada juga barang-barang pribadi milik petinggi Nazi lainnya seperti Heinrich Himmler dan Rudolf Hess.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"