Tempat membeli buku bekas di Jakarta kerap didatangi pengunjung para pelajar, mahasiswa, hingga orang dewasa yang memang sengaja membeli buku bekas. Harga buku-buku bekas juga dijual dengan harga yang terjangkau. Harga buku baru yang mahal dan tidak dicetak lagi membuat tempat membeli buku bekas dilirik banyak orang. Berikut beberapa tempat membeli buku bekas di Jakarta.
Kwitang
Kwitang menjadi tempat membeli buku bekas di Jakarta yang cukup populer. Lokasinya di dekat Pasar Senen, Jakarta Pusat. Selain buku, di tempat ini dijual novel, sastra, dan komik dengan harga yang cukup murah.
Saking terkenalnya lokasi jualan buku bekas ini pernah muncul di film “Ada Apa Dengan Cinta” saat Rangga (Nicholas Saputra) mengajak Cinta (Dian Sastrowardoyo) memburu buku-buku sastra. Harga buku di tempat ini cukup terjangkau karena pembeli bisa menawar langsung kepada pedagang.
Blok M Square
Tempat membeli buku bekas di Jakarta adalah Blok M Square. Blok M Square di Jakarta Selatan merupakan pertokoan yang ada di Jakarta Selatan. Di tempat ini banyak buku-buku bekas dengan harga murah yang dijual. Beberapa toko buku juga ada di sana seperti Rafkha Book Store dan Istana Komik.
Ternyata di tempat ini tidak hanya dijual buku bekas saja karena beberapa buku baru juga dijual di tempat ini seperti buku ilmiah, novel, sastra, dan komik. Untuk harga satuannya berkisar dari Rp 5 ribu hingga ratusan ribu. Semakin harganya mahal berarti buku tersebut masuk dalam kategori langka.
Pasar Kenari
Berikutnya ada Pasar Kenari di Jakarta Pusat. Pasar Kenari berada di kawasan Salemba, Jakarta Pusat. Pasar Kenari menjadi salah satu pasar yang menjual buku-buku bekas. Jika datang ke tempat ini langsung saja naik ke lantai tiga karena beragam buku, komik, novel dijual di tempat ini.
Banyak orang yang senang datang ke tempat ini karena lokasinya cukup strategis dan dekat dengan Kwitang. Jika pembeli tidak menemukan buku bekas di Kwitang, maka banyak yang mencari ke Pasar Kenari. Tempatnya juga nyaman karena berada di dalam bangunan dan tempatnya ber-AC.