Sajitha dan Rahman pun mencari akal. Akhirnya Sajitha memutuskan untuk mandi pada malam hari saja, termasuk ketika dia ingin buang air sekalipun. Karena pada malam hari, orangtua dan keluarga Rahman lainnya sudah terlelap dan tidak mungkin melihat Sajitha berkeliaran di rumah mereka.
Namun akhirnya pada 2010 keberadaan Sajitha diketahui banyak orang setelah Rahman membocorkan hal itu setelah 10 tahun tinggal bersama. Rahman mengatakan bahwa ia dan Sajitha terpaksa melakukan hal itu karena takut hubungan mereka tak direstui oleh masing-masing orangtua.