Sudah Tahu Belum Kenapa di Dalam Lift Ada Cermin? Begini Penjelasannya

Sudah Tahu Belum Kenapa di Dalam Lift Ada Cermin? Begini Penjelasannya

Di dalam lift   terdapat cermin  yang terdiri di beberapa bagian lift. Biasanya orang saat menggunakan lift bisa sembari menggunakan cermin tersebut untuk melihat wajahnya, atau sekedar membetulkan rambut.

Tentu adanya cermin di dalam lift bukan untuk mengaca para penggunanya melainkan ada fungsi yang lain. Dilansir dari Detik, Asosiasi Lift di Jepang memberikan penjelasan kenapa ada cermin di dalam lift. 

Salah seorang Asosiasi Elevator Jepang mengatakan bahwa adanya cermin dipasang di dalam lift untuk kepentingan pengguna lift yang menggunakan kursi roda. Orang dengan memakai kursi roda akan kesulitan jika di dalam lift tidak ada cermin.

Cermin di Dalam Lift (Tribun)

“ Orang yang memakai kursi roda harus memutar kursi setelah masuk lift dan harus harus keluar lift sambil menghadap ke belakang,” jelas salah seorang anggota Asosiasi tersebut memberikan penjelasan.

Memang benar jika tidak ada cermin di lift, orang yang menggunakan kursi roda akan bingung karena harus keluar dengan berjalan mundur, sebab dia tidak akan bisa untuk memutar kursi roda 180 derajat saat ingin keluar, karena ukuran lift tidak besar atau dalam kondisi penuh.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"