“Dari saya sendiri memang betul ada konflik kepentingan, hanya ke depannya hal-hal semacam itu bisa disiasati,” kata Setiara. Misalnya sebagai Ketua MK, tentu Anwar tidak harus menangani perkara-perkara atau gugatan hukum yang menyangkut kakak iparnya dalam hal ini Presiden Jokowi.
Menurut Septiara kebetulan Idayati menikah dengan Ketua MK. Andai saja Idayati tak menikah dengan Ketua MK, mungkin sorotan dari publik tidak sekencang seperti sekarang. “Sebenarnya ini biasa saja. Bisa saja ibu ketemunya sama yang lain bukan pejabat negara, jadi itu biasa aja sih,” tambah Septiara.