Presiden Jokowi blak-blakan mengungkap tentang sosok Erina Gudono yang merupakan calon menantunya. Diketahui, Finalis Putri Indonesia 2020 dari DIY itu akan segera menikah dengan putra bungsu Presiden Joko Widodo yakni Kaesang Pangarep.
Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono akan dilangsungkan di dua tempat yakni Yogyakarta dan Solo. Pada 4 Desember 2022, Presiden Jokowi menyempatkan waktunya terbang ke Solo dalam rangka rapat terakhir untuk membahas persiapan prosesi ngunduh mantu Kaesang dan Erina Gudono.
Kepada awak media, Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa rencana pernikahan Kaesang Pangarep sudah 99 persen. Saat ini, Kaesang dan Erina sedang menjalani proses pingitan sehingga tidak bertemu. Namun, Jokowi mengungkapkan jika putranya masih sibuk bekerja meski tengah dipingit.
"Oh dipingit di Jakarta, di kantornya di Jakarta, yang mingit kantornya. Suruh berhenti engak berhenti, malah kerja terus gimana? Minggu-minggu tadi saya telepon masih kerja juga," ungkap Presiden Jokowi yang dikutip dari YouTube ILOVESOLO TV.
Lebih lanjut, Jokowi juga berbicara soal sosok Erina Gudono. Di mana, Erina akan menjadi menantu terakhir Jokowi sebab dua anaknya yang lain yaitu Gibran Rakabuming dan Kahiyang Ayu sudah menikah. Presiden Jokowi pun tidak ragu menyebut Erina Gudono memiliki kepribadian yang baik.
"(Erina Gudono) wanita Jawa yang baik," pungkas Presiden Jokowi singkat setelah sebelumnya sempat tertawa saat mendapat pertanyaan tentang sosok Erina Gudono.