Sejarah 'Ponten' dari Guru yang Ternyata adalah Warisan Kolonial Belanda untuk Dunia Pendidikan

Sejarah 'Ponten' dari Guru yang Ternyata adalah Warisan Kolonial Belanda untuk Dunia Pendidikan

Kita semua yang sempat mengenyam pendidikan pasti kenal banget dengan tanda ini. Ada yang menyebutnya sebagai 'paraf' dan hanya diberikan oleh guru yang mengajar kita.

Tanda dari guru ini berfungsi seperti halnya tanda centang yang berarti "semua sudah benar". Kalo udah dapet tanda itu dari guru, berarti tugas kamu udah dicek dan sesuai dengan yang diinginkan oleh sang guru.

Tanda ponten yang biasa diberikan guru di sekolah (kompasiana.com)

Tanda ini juga menjelaskan bahwa kita gak perlu mengoreksi lagi tugas kita. Pokoknya udah benar begitu, gak ada yang perlu dikurangi atau ditambahkan lagi.

Meski terlihat sangat simpel, tanda ini ternyata punya sejarah panjang loh gengs. Tanda dari guru ini ternyata adalah warisan kolonal Belanda di dunia pendidikan. Di Indonesia, tanda ini dikenal juga sebagai 'ponten'.

Dalam bahasa Belanda, tanda 'ponten' ini bernama "Goedkeuringskrul". Tapi kalo di Belanda disingkat sebagai 'krul' aja.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"