Putra Sulung Ridwan Kamil Hilang di Sungai Swiss, Begini Pernyataan Lengkap Pihak Keluarga

Putra Sulung Ridwan Kamil Hilang di Sungai Swiss, Begini Pernyataan Lengkap Pihak Keluarga

Kabar mengejutkan datang dari keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil atau biasa disapa Kang Emil.

Ya, putra pertamanya yang bernama Emmeril Khan Mumtadz dilaporkan hilang saat berenang di Sungai Aaree, Bern, Swiss bersama adik dan temannya pada 26 Mei 2022.

Pihak keluarga Kang Emil yang diwakilkan oleh adiknya, Elpi Nazmuzaman membenarkan kejadian tersebut, Jumat (27/5/2022).

"Bahwa benar anak pertama kakak kami, Ridwan Kamil, yang bernama Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril mengalami musibah di Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss," jelasnya dikutip dari Antara, Jumat (27/5/2022).

Elpi menjelaskan bahwa keluarga Kang Emil memang sedang berada di Swiss untuk mencari sekolah untuk Eril yang berencana melanjutkan jenjang S2. Saat peristiwa terjadi, Kang Emil sendiri sedang berada di Inggris untuk menghadiri kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi Pemprov Jawa Barat.

Putra sulung Ridwan Kamil hilang saat berenang di Sungai Aaree, Swiss (suara.com)

Saat ini, Eril masih dicari oleh tim SAR maupun kepolisian Swiss. Tetapi pencarian sedang dihentikan karena hari mulai gelap dan akan dilanjutkan esok pagi.

"Hingga informasi ini disampaikan, pencarian sudah berjalan 6 jam (26 Mei jam 23 WIB) dan kami berharap Eril dapat ditemukan segera dalam keadaan sehat," lanjut Elpi.

Menurut laporan yang beredar, saat itu Eril sedang berenang di Sungai Aaree bersam adik dan temannya. Namun ketika hendak ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras. Saat itu, temannya sempat berusaha membantu Eril.

Kejadian tersebut terjadi sekitar siang hari di saat Swiss dalam kondisi cuaca cerah. Seketika itu juga, Ridwan Kamil langsung menyusul ke Swiss saat diberi kabar soal musibah yang menimpa putra sulungnya itu.

"Kami berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril," ujar Elpi.

"Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat walafiat," ungkap dia.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"