Pentagon dan Angkatan Laut AS Akui Secara Resmi Video UFO Temuan Tom DeLonge

Pentagon dan Angkatan Laut AS Akui Secara Resmi Video UFO Temuan Tom DeLonge

Upaya Tom DeLonge selama bertahun-tahun untuk mempublikasikan dugaan penampakan UFO mulai membuahkan hasil pekan ini ketika Angkatan Laut AS secara resmi merilis tiga klip yang mantan penyanyi Blink-182 telah bicarakan selama bertahun-tahun.

Klip remang-remang tersebut, berjudul "GIMBAL.wmv," "FLIR.mp4" dan "GOFAST.wmv" pertama kali diterbitkan oleh New York Times dan organisasi riset UFO DeLonge, To the Stars Academy, pada tahun 2017 dan 2018. Kalian bisa melihat videonya di bawah nanti.

Angkatan Laut AS secara resmi akui video UFO temuan Tom DeLonge (creativedisc.com)

Salah satu video, di antara sejumlah dugaan penampakan UFO paling terkenal, adalah rekaman dari jet Super Hornet Angkatan Laut F/A-18 yang bertemu dengan objek dunia lain berbentuk oval putih di pantai San Diego pada tahun 2004. 

Setelah tak lagi bersama band Blink-182, DeLonge sekarang adalah penggemar antariksa dan sangat terobsesi dengan fenomena yang belum dapat dijelaskan secara ilmiah. Ia mendirikan organisasi pemburu UFO bernama To the Stars Academy of Arts & Sciences. 

Bukan main-main, organisasinya ini bahkan sudah membuat serial enam episode dokumenter pada tahun 2018 yang berjudul Unidentified: Inside America's UFO Investigation. Seri dokumenter ini bahkan tayang di History Channel.

Angkatan Laut AS secara resmi akui video UFO temuan Tom DeLonge (military.com)

DeLonge, tentu saja sangat gembira ketika video itu secara resmi dideklasifikasikan. Seperti dibuktikan oleh serangkaian tweet. 

"Dengan acara hari ini dan artikel tentang upaya saya dan @TTSAcademy untuk membuat Pemerintah AS memulai percakapan besar, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pemegang saham di To The Stars karena mempercayai kami. Selanjutnya, kami berencana mengejar teknologi, menemukan lebih banyak jawaban dan lebih banyak cerita," tulisnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"