Menjelajahi Serunya Jakarta Selama Asian Games 2018

Menjelajahi Serunya Jakarta Selama Asian Games 2018

Jakarta jadi salah satu tuan rumah event olahraga Asian Games 2018. Diadakan dari 18 Agustus sampai 2 September, Jakarta sudah beberes jauh-jauh hari menyambut event ini. Ini dia beberapa destinasi yang siap dijelajahi selama Asian Games 2018

1. Kota Tua

 1.	Kota Tua newsgemajakarta.com

Pas Asian Games 2018 akan ada banyak banget kejutan baru di Kota Tua. Musem Bahari sudah dibuka kembali untuk umum. Selama Asian Games 2018, Kota Tua akan dihiasi banyak banget aksesori bertema Asian Games 2018. Beberapa bangunan di Kata Tua sudah dicat ulang. Petugas yang berjaga di sana bakalan pakai kostum jawara Betawi.

Belum lagi, pemerintah juga sudah janji bakal nambah jumlah pameran dan mempercantik museum di sekitaran sana. Campuran suasana bangunan era kolonial ditambah budaya Betawi dan atmosfir Asian Games 2018 bikin Kota Tua jadi keren banget.

2. Monumen Nasional (Monas)

2.	Monumen Nasional (Monas) wikipedia.org

Sebagai ikon, Monas pastinya akan jadi lebih oke selama Asian Games 2018. Lampu yang menyorot Monas akan manis gemerlap. Ditambah lagi dengan atraksi air mancur yang lebih bagus dari sebelumnya. Monas bisa jadi tujuan wajib dan pertama untuk jelajah Jakarta pas Asian Games. Pastinya bakal banyak hiburan di sini.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"