Komentar Najwa Shihab Soal Fenomena Citayam Fashion Week Banjir Pujian, Pesannya Menohok Buat Haters

Komentar Najwa Shihab Soal Fenomena Citayam Fashion Week Banjir Pujian, Pesannya Menohok Buat Haters

Najwa Shihab  ikut memberikan komentar terkait fenomena Citayam Fashion Week  yang tengah jadi perbincangan. Diketahui, Citayam Fashion Week merupakan sebutan untuk kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat yang kini jadi tempat nongkrong para remaja dengan outfit yang nyentrik dan modis.

Akan tetapi, tidak sedikit orang yang mencibir gaya fashion remaja-remaja tanggung tersebut. Namun tanggapan berbeda ditunjukkan oleh Najwa Shibab. Menurut Najwa, tidak ada yang salah dengan fenomena ini. Justru, Citayam Fashion Week merupakan cara kreatif seseorang untuk mengekspresikan diri di dunia fashion.

Foto: Najwa Shihab (Instagram)

"Mbak Nana tahu kan? Yang anak-anak Citayam atau enggak Bojong Gede semua naik kereta turun di Sudirman, mereka kayak fashion show di situ. Mereka kayak nunggu di interview. Kan banyak TikToker YouTuber nongkrong di situ. Jadi Citayam Fashion Week," ujar Jovial da Lopez yang dikutip dari Instagram @matanajwa.

"Keren ya, lucu ya. Menurutku lucu dan menurutku itu cara kreatif aja sih," ungkap Najwa Shihab yang langsung disetujui oleh Andovi da Lopez.

Tidak hanya itu saja, Najwa Shihab juga menegaskan bahwa fashion berlaku untuk semua kalangan dan tidak bisa dikotak-kotakkan hanya untuk kalangan tertentu saja.

"Seolah-olah kalau fashion itu hanya identik dengan kalangan tertentu, kenapa sih?,"sambung Najwa dengan nada keheranan. "Enggak (terbatas untuk high class). (Fashion untuk) semua orang. Mau Citayam, mau Bojong Gede," imbuh Najwa Shihab.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"