Kisah Menyentuh Seorang Bapak yang Perbaiki Jembatan Rusak Demi Anaknya Tercinta

Kisah Menyentuh Seorang Bapak yang Perbaiki Jembatan Rusak Demi Anaknya Tercinta
Aksi bapak menyeberangkan anaknya di jembatan rusak (pontianak.tribunnews.com)

Jembatan yang tampak di video terlihat jauh dari kata layak. Sebab hanya menyisakan sepasang baja ala kadarnya. Itulah mengapa sang bapak merasa perlu memperbaiki jembatan dengan mengikat dua bambu utuh agar anaknya bisa melewatinya.

Yang bikin miris, sang bapak tak mengenakan pengaman apa pun. Padahal tentu aktivitas yang dilakukannya sangat berbahaya.

Menurut pengakuan sang anak yang mengunggah video itu, ia mengaku sempat khawatir saat ayahnya memperbaiki sendiri jembatan itu. Apalagi, sang ayah hanya duduk dan tidak sama sekali menggunakan pengamanan berupa tali penopang.

Pemda tinjau jembatan rusak di desa (indozone.id)

"Kasihan bapakku, berusaha pasang bambu karena saya bilang, 'saya tidak bisa lewat untuk beli beras'."

Video yang beredar di media sosial ini kemudian mendapat banyak perhatian dari warganet. Banyak yang merasa miris dan berharap pemerintah memperbaiki jembatan tersebut.

Aduh, Pemerintah Daerah Luwu, Sulawesi Selatan gimana nih? Kok hal-hal seperti ini gak dapat perhatian? Kasihan banyak masyarakat yang harus beraktivitas dan harus melewati jembatan ini.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"