Kamu Harus Tahu, Ini Sosok Chef Paling Tajir Sedunia

Kamu Harus Tahu, Ini Sosok Chef Paling Tajir Sedunia

Pekerjaan sebagai juru masak atau chef ternyata menjadi salah satu profesi yang mendatangkan kekayaan melimpah. Alan Wong seorang chef asal Hawaii, Amerika Serikat disebut-sebut menjadi chef paling mahal sejagad raya.

Menurut laporan Jetset Magazine, Alan mengalahkan chef yang terkenal di dunia lainnya, seperti Gordon Ramsay hingga Paula Deen yang tak cuma memasak di dapur karena kerap membintangi beberapa program televisi.

Wong dikabarkan memiliki kekayaan sebesar 1 Miliar US dollar Amerika.Alan melampaui kekayaan para chef pesaingnya yakni Marco Pierre White, Ina Garten, Gordon Ramsey hingga Jamie Oliver.

Alan Wong (Pinterest)

Meskipun memiliki harta melimpah, namun tidak diketahui berapa bayarannya. Tetapi Wong dilaporkan memiliki beberapa bisnis restoran seperti Alan Wong's King Street dan Pineapple Room yang terletak di Oahu Hawaii, serta Alan Wong's Shanghai di China.

Wong memulai kariernya sebagai seorang Chef di industri food and beverage sejak tahun 1980-an. Kariernya melonjak naik hingga mendapatkan banyak penghargaan penting dalam dunia memasak, misalnya ditunjuk sebagai Duta Besar kuliner di Hawaii.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"