Idap Fobia Langka! Pria Ini Hidup Terisolasi Selama 55 Tahun Gegara Takut Didekati Wanita

Idap Fobia Langka! Pria Ini Hidup Terisolasi Selama 55 Tahun Gegara Takut Didekati Wanita

Setiap orang tentu memiliki fobia masing-masing. Ada orang yang takut gelap, ada orang yang takut ketinggian ataupun orang yang takut pada darah. Namun selain itu, ada juga orang yang takut pada hal-hal yang tidak biasa lainnya.

Seperti yang terjadi pada kakek berusia 71 tahun ini. Belakangan pria bernama Calixte Nzamwita itu viral karena kisah fobianya yang unik. Di mana, dia mengasingkan dirinya selama lebih dari setengah abad hanya karena takut didekati oleh wanita.

Cerita ini bermula saat Calixte berusia 16 tahun. Ketika itu, dia merasakan ketakutan luar biasa ketika bertemu dengan seorang wanita. Pria asal Rwanda, Afrika Timur ini selalu merasakan bulu kuduknya berdiri ketika dekat-dekat dengan wanita. 

Ketakutannya terhadap wanita ini semakin hari semakin parah. Dia seperti tidak tahan untuk berlama-lama di dekat lawan jenis, apalagi berbicara dengan mereka. Hingga akhirnya, Calixte Nzamwita memutuskan untuk hidup terisolasi.

Sosok Calixte Nzamwita, Pria Afrika Yang Fobia Pada Wanita (Afrimax)

Calixte sengaja membangun pagar kayu setinggi 5 meter bak sebuah kandang di sekeliling rumahnya yang terpencil. Kurungan ini membuat dirinya tetap berada di dalam rumah dan memastikan tak ada wanita yang bisa masuk ke dalam.

Sejak saat itu, selama 55 tahun, Calixte tidak pernah melangkahkan kakinya ke luar rumah sekalipun. Ironisnya, meski dia menutup diri dari wanita, tapi kaum hawa di lingkungannya tidak menjauhinya. Mereka justru selalu menjaganya.

Dilansir dari Afrimax, para tetangga tetap memberi dukungan untuk kelangsungan hidup Calixte Nzamwita. Mereka akan melemparkan berbagai macam barang seperti makanan maupun pakaian ke halaman rumahnya yang selalu terkunci.

Meski dia tidak pernah membukakan pintu untuk mereka, tapi Calixte akan tetap mengambil barang-barang tersebut saat tetangga yang membantunya pergi. Calixte Nzamwita juga akan menggunakan barang-barang yang diberikan kepadanya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"