Fakta Tentang Kepribadian Berdasarkan Penelitian Psikologi, Ketahui Yuk!

Fakta Tentang Kepribadian Berdasarkan Penelitian Psikologi, Ketahui Yuk!

Identitas seseorang terbentuk dari kepribadiannya. Kepribadian seseorang mengandung beberapa aspek dalam hidup, seperti bagaimana cara hidup, cara berinteraksi, cara memilih teman dan lain sebagainya. Fakta tentang kepribadian itu menarik untuk diteliti bagi para psikolog. Dari penelitian tersebut, maka poin-poin dibawah ini adalah fakta tentang kepribadian hasil dari penelitian psikologis.

1. Urutan lahir memengaruhi kepribadian

Meski masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut, tapi beberapa penelitian menemukan adanya relasi antara urutan lahir dengan kepribadian. Penelitian meneliti 5.000 orang Amerika, 4.500 orang Inggris, dan 10.000 orang Jerman. Penelitian tersebut menemukan bahwa anak pertama punya skor kecerdasan yang baik. 

Studi yang lain juga menemukan tentang cara bergaul berdasarkan urutan kelahiran. Anak pertama cenderung mencari teman yang anak pertama juga. Anak kedua, mayoritas berteman dengan sesama anak nomer dua, dan selanjutnya. Ini artinya, urutan kelahiran memengaruhi cara berteman dan mencari pasangan.

Urutan angka (boldsky.com)

2.  Kepribadian relatif stabil sepanjang hidup

Beberapa pernyataan mengenai kepribadian menyatakan bahwa kepribadian bisa berubah-ubah. Berdasarkan penelitian Paul T. Costa Jr., nggak ditemukan bukti bahwa kepribadian itu berubah sesuai bertambahnya usia. Yang berubah adalah peran dan situasi yang sering dialami. Situasi yang sering dialami ini membentuk habit atau kebiasaan. Tenaga, kesehatan, tangung jawab dan keadaan yang berubah, bukan kepribadian yang mendasar. Tiga aspek yang berubah adalah tingkat kegelisahan, keramahan dan hasrat mendapatkan pengalaman baru.

3. Karakter kepribadian dikaitkan dengan berbagai macam penyakit

Penelitian yang dilakukan menguji kembali kesimpulan studi dari masa lalu bahwa setiap karakter kepribadian berkaitan dengan penyakit tertentu. Contohnya, karakter yang pendendam dan agresif berkaitan dengan penyakit jantung. Kesimpulan ini susah dibuktikan hingga peneliti menggunakan teknis statistik yang dikenal dengan meta. Dari penelitian ini ditemukan bahwa ada karakter kepribadian memengaruhi syaraf dan berkaitan dengan sakit kepala, asma, radang sendi, tukak lambung dan penyakit jantung.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"