Cara Membahagiakan Diri Sendiri tanpa Terlalu Bergantung pada Orang Lain

Cara Membahagiakan Diri Sendiri tanpa Terlalu Bergantung pada Orang Lain

Membahagiakan diri sendiri akan membuatmu sadar, bahwa mencintai diri sendiri itu adalah hal yang berharga. Dengan mensugesti diri menjadi bahagia, apapun aktivitas yang kamu lakukan akan terasa begitu ringan. Ada pepatah yang bilang: "kebahagiaan itu sederhana, yang membuat rumit adalah nafsu dunia". 

Menciptakan ruang bahagia untuk diri sendiri memang sangat sederhana, tak perlu muluk-muluk seperti  pergi ke luar negeri, cari pasangan, punya banyak uang dan lain sebagainya. Namun, dengan hal-hal kecilpun kita bisa menciptakan ruang bahagia bagi diri kita sendiri.

1. Mulailah berterimaksih atas apapun yang kamu capai

1. Mulailah berterimaksih atas apapun yang kamu capai Berterimaksih dengan diri sendiri atas pencapaian (popbela.com)

Pencapaian apapun yang telah kamu raih dan nikmati, pasti ada usaha keras yang kamu lakukan. Mulai dari merencanakan, melakukan hingga eksekusi. 

Berterimakasih dengan diri sendiri, akan membuatmu menjadi puas dan bahagia. Seberapapun pencapaiannya, kamu perlu menghargai dirimu dengan mengucapkan "terimakasih". Mungkin akan terlihat aneh, hal ini karena biasanya ucapan terimakasih diucapkan untuk orang lain. Tapi, percayalah berterimakasih pada diri sendiri akan membuatmu lega dan bahagia.

2. Kunjungi teman lama dan berbagilah cerita dengannya

2. Kunjungi teman lama dan berbagilah cerita dengannya Berkumpul dengan teman lama (brilio.net)

Kebahagiaan bisa muncul dari mana saja, bisa dari diri sendiri, benda yang kamu miliki, hewan peliharaan, keluarga dan teman.

Kamu bisa melibatkan orang lain untuk membuatmu bisa menciptakan ruang bahagia untuk dirimu. Mulailah menjalin hubungan dengan teman-teman lama atau baru. Bicaralah dan berbagi cerita tentang hal apapun dengan mereka.

3. Abaikan setiap cibiran dan kritikan yang menjatuhkanmu

3. Abaikan setiap cibiran dan kritikan yang menjatuhkanmu Mengabaikan segala macam cibiran (liputan6.com)

Hal berikutnya untuk membuat diri sendiri bahagia adalah, dengan mengabaikan tiap cibiran yang datang dari banyak orang. 

Cibiran dan komentar negatif adalah bumbu dalam kehidupan, kamu bisa tidak memakainya dengan bersikap abai dengan cibiran tersebut. Kalo kamu terus-terusan meladeni cibiran, maka kamu akan merasa kesal, benci, marah dan down.

So, cobalah abaikan setiap komentar jahat dari orang lain. Anggap hanya angin lalu, dan jangan diambil hati.

4. Jangan memendam luka lama, lepaskan dan maafkan

4. Jangan memendam luka lama, lepaskan dan maafkan Bahagia tanpa dendam dan luka lama (serumpi.com)

Melepaskan amarah, dendam, ataupun luka lama adalah salah satu kunci untuk membuat dirimu bahagia. 

Dengan melepaskan dan memaafkan, dirimu tak akan terbebani dengan hal-hal yang membuatmu tak bahagia.

Membuat diri bisa melepaskan luka lama, memang bukan hal yang mudah. Tapi, kamu harus berani mencoba dan melakukannya. Mau sampai kapan, terkurung dalam luka yang tak berujung itu gengs? Mending, lempar jauh-jauh dan jahit lukamu sesegera mungkin. Karena kamu berhak untuk bahagia. 

Demikianlah beberapa cara membahagiakan diri sendiri tanpa merepotkan orang lain atau tanpa utuh uang yang banyak. Sebenarnya masih banyak hal-hal kecl yang bisa bikin kamu bahagia. Nah, coba deh, hal kecil apa, yang bisa bikin kamu bahagia versimu? Tulis di komentar yaaa....

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"