Setelah tergiling, Oscar dikeluarkan dan langsung dibawa ke dokter hewan. Dokter Dan Capps sempat curiga kalo kucing itu merangkak ke dalam mesin cuci demi menghindari cuaca musim dingin di Australia.
"Itu tragis," kata Amanda. Oscar terpaksa menunggu selama 12 menit agar loader di mesin cuci bisa dimatikan. Setelah itu pintu mesin cuci baru bisa terbuka dan Amanda langsung membebaskan kucing itu dari putaran mesin cuci.
Dr. Capps mengatakan bahwa enam jam setelahnya kondisi kucing itu membaik. Padahal di dalam mesin cuci, Oscar udah digebukin sama sirip mesin cuci. Untunglah kucing ini bisa keluar tanpa cedera apa pun.
Oscar menjalani pengobatan anti-inflamasi. Kucing itu juga harus tinggal 24 jam di rumah sakit hewan. Kucing ini juga bisa pulih dalam beberapa minggu. Amanda sendiri sempat bercanda bahwa Oscar telah menghabiskan "tiga dari sembilan nyawanya."
Tapi ya namanya juga kucing, nggak ada kapoknya. Setelah mendapat pengalaman pahit itu, Oscar ternyata masih suka tidur di sekitar mesin cuci juga.