Setelah beli kertas, pekerjaan Frederic Desnard di kantor selesa. Nggak ada tanggungan kerjaan lain yang harus dia selesaikan. Bahkan nggak ada karyawan lain yang peduli dengan jam kerjanya selama ini.
Frederic Desnard mengaku bahwa dia bisa datang sekitar jam 09.00 atau jam 10.00 waktu setempat. Tapi nggak ada yang menegur karyawan teladan ini.
"Nggak ada yang peduli jika saya datang pukul 09.00 atau 10.00. Saya akan membeli kebutuhan, seperti setumpuk kertas, kemudian pekerjaan saya selesai," kata Frederic Desnard.
Padahal, Frederic sendiri bekerja di sebuah perusahaan parfum terkenal di Prancis, Interparfums. Jabatannya adalah seorang manajer.
Pekerjaannya yang mudah itu lantas membuat Frederic sangat tertekan. Dia sangat bosan. Bahkan Frederic mengaku bahwa selama ini dia selalu diberi tugas yang tidak ada hubungannya dengan jabatannya.
Lama-lama, Frederic pun merasa kehilangan tanggung jawabnya. Dia juga merasa malu karena bekerja tidak sesuai gaji yang dia dapatkan. Lebih jauh, Frederic juga sempat mengalami depresi, stres. Dan puncaknya adalah ketika dia menderita epilepsi dan harus absen dalam waktu yang lama.
Karena penyakit serius ini dan absen dari kantornya, Frederic Desnard malah di-PHK. Alasannya karena terlalu lama tidak masuk kantor.
Nggak terima dengan keputusan perusahaan, Frederic Desnard pun menggugat perusahaan tempatnya bekerja. Dia menuntut ganti rugi ke kantornya sejak 2014 lalu.